MUSI RAWAS, SH – Anggota komisi IV DPR RI, Riezky Aprilia melakukan kunjungan ke Kabupaten Musi Rawas, kunjungan yang dilakukan anggota PDI P tersebut dalam rangka penyerahan bantuan aspirasi peremajaan karet tahun 2020 bagi kelompok tani di Desa Q2 Wonorejo, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas, Senin (27/7/2020).
Riezky berharap, bantuan bibit karet yang diperuntukan untuk lahan peremajaan karet sekuat 300 hektar ini dapat dimanfaatkan dan dipergunakan sebaik mungkin sehingga akan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran bagi para petani.
“Saya titip betul anak saya ini, bibit karet peremajaan. Jangan disia-siakan, karena bukan hal mudah memperjuangkan bantuan ini, tidak lain dengan tujuan agar para kelompok tani dapat terbukti mampu memanfaatkan bantuan, sehingga dapat meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.
Sementara, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan H Aidil Rusman saat menerima kunjungan kerja Anggota Komisi IV DPR RI tersebut, menyampaikan ucapan terimakasih atas kedatangan dan bantuan yang diberikan kepada petani karet yang ada di Kabupaten Musi Rawas.
Baca juga:
- Polres Musi Rawas Lakukan Pengamanan Annivesary Kracker Silampari Supermoto
- Abu Nawas : ” Profesi Wartawan itu Mulia”
- Personil Satuan Samapta Polres Musi Rawas Diminta Jaga Penampilan, Hindari Pelanggaran dan Tingkatkan Patroli
Tentunya, kata Aidil Rusman, melalui bantuan peremajaan karet seluas 300 Ha ini dapat meningkatkan hasil produksi petani karet di Musi Rawas dalam rangka mendukung pertumbuhan dan pembangunan daerah.
“Saya ucapkan terimakasih kepada ibu Riezky Aprilia atas kedatangannya berkunjung ke Kabupaten Musi Rawas serta bantuannya Peremajaan Karet seluas 300 Ha kepada petani karet. Saya berharap bantuan ini dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi petani karet dalam rangka mendorong pertumbuhan serta pembangunan daerah,” ucap Asisten II M. Aidil Rusman.
Turut hadir, Ketua DPRD Mura, Kepala Dinas Perkebunan, Camat Tugumulyo, Ketua Fraksi PDIP Mura, Kades Q2 Wonorejo, Kelompok Tani di Musi Rawas.
Editor: J. Silitonga
Bagikan: