Home / Musi Rawas

Senin, 4 April 2022 - 15:33 WIB

Pasar Bedug Jajakan Makanan Khas Musi Rawas

Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud didampingi Direktur ICSB H Riza Novianto Gustam saat membuka Gebyar Ramadhan Pasar Bedug Mura Mantab di Taman Beregam Muara Beliti, (4/4)

Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud didampingi Direktur ICSB H Riza Novianto Gustam saat membuka Gebyar Ramadhan Pasar Bedug Mura Mantab di Taman Beregam Muara Beliti, (4/4)

MUSI RAWAS,sumateraheadline– Bupati Musi Rawas (Mura), Hj Ratna Machmud dan Direktur ICSB wilayah Kabupaten Mura, H Riza Novianto Gustam membuka langsung Gebyar Ramadhan Pasar Bedug Mura Mantab di Taman Beregam Muara Beliti, Senin (04/04/2022).

H Riza Novianto Gustam mengucapkan, terimakasih kepada Bupati yang telah hadir dan memberikan perhatian besar terhadap pembangunan dan pengembangan UMKM serta ikut mendorong meningkatkan kreativitas UMKM.

Dikatakan H Riza, memasuki bulan Ramadhan, ICSB berinisiatif dan mengajak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mura untuk melaksanakan sebuah kegiatan yang tentunya ini merupakan kegiatan pertama setelah mengalami masa pandemi selama dua tahun.

“Kegiatan bisa dikatakan mendadak juga tidak, karena kami menunggu intruksi dari Pemerintah Pusat. Kemudian seiring dengan Presiden yang sudah memperkenankan sholat tarawih, dan kami mengisi kegiatan di bulan ini dengan melaksanakan Pasar Bedung Mura Mantab,” jelasnya.

Baca Juga :  Antisipasi Kelangkaan Migor, Polres Mura-Disperindag Laksanakan Rakor

Dia berharap, kegiatan ini mampu membawa manfaat dan berkah dari masyarakat Kabupaten Mura. Menurutnya, UMKM ini penting dalam menyerap tenaga kerja dan serius memajukan ekonomi kreatif. Sebab, pandemi mengakibatkan ekonomi turun.

“Diharapkan, kegiatan ini bisa memberikan semangat geliat kembali untuk UMKM. Walaupun tidak memberikan manfaatkan signifikan, tapi setidaknya bisa meningkatkan kreativitas, dan memperhatikan masyarakat meningkatkan ekonomi keluarga,” ungkapnya.

Dia menegaskan, ICSB akan selalu membantu UMKM, baik dalam bentuk pengembangan kualitas SDM, teknis lainnya maupun beriringan dan mendukung membangkitkan pelaku UMKM.

“Diharapkan kegiatan ini akan meningkatkan kreativitas dan inovasi UMKM agar maju lagi kedepannya. ICSB punya tugas untuk selalu membantu UMKM membawa dan meningkatkan agar membawa dampak kehidupannya yang baik dengan ekonomi yang baik,” pungkasnya.

Baca Juga :  Bupati Musi Rawas Launching Program BIAN di Tiga Kecamatan

Sementara itu, Bupati Mura, Hj Ratna Machmud memberikan apresiasi kepada ICSB Kabupaten Mura yang melaksanakan kegiatan Pasar Bedug Mura Mantab. Bupati berharap ini akan memberikan manfaat dan mendapat barokah.

“Pasar Bedug ini diprakarsai ICSB, kita berharap bisa mengangkat kearifan lokal, termasuk yang diperjual belikan adalah produk lokal,” katanya.

Ditambahkannya, pegawai Pemkab Mura sebanyak 5.000 orang ditambah honor 4.000 orang, jika para pegawai ini meramaikan dan membeli produk yang ada di Pasar Bedug Mura Mantab, maka ini akan memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Kita jadikan suasana ibukota agar ada kegiatan keramaian dan ada aktivitas perputaran uang. Saya harap pasar Bedug mampu menyemarakkan bularamadhan, namun dengan tetap memenuhi prokes Covid-19,” tutupnya. (SH-03)

Share :

Baca Juga

Ekonomi

BPNT Beralih ke Tunai, Berikan Dampak Positif ke Petani Padi

Musi Rawas

Apel Penyambutan Siswa Latja Ditukba Polri Gelombang I 2024 SPN Polda Sumsel
Wabup Musi Rawas Hj Suwarti terima kunjungan Tim Verifikasi Lapangan KIPP Provinsi Sumsel

Musi Rawas

Wabup Musi Rawas Terima Kunjungan Tim Verifikasi Lapangan KIPP Provinsi Sumsel

Musi Rawas

Jalan Desa Semeteh Mulai Ditingkatkan, dari Jalan Tanah Merah Menjadi Rigit Beton

Kriminal

Diduga Hamili Anak Kandung, Pria ini diamankan Polisi

Covid-19

Total 116.186 Paket Bansos Covid-19 Telah Disalurkan di Musi Rawas

Musi Rawas

Bupati Musi Rawas Pantau Pelaksanaan Tes CPNS

Musi Rawas

Kabupaten Musi Rawas Kirim 236 Kontingen Ikuti Peda KTNA XIII Sumsel