Home / Musi Rawas

Senin, 28 November 2022 - 17:25 WIB

Musi Rawas Sukses Laksanakan Diseminasi Hasil Audit Kasus Stunting Tahap Kedua

MUSI RAWAS,Sumatera Headline- Dinas Pengendalian Penduduk (DPP-KB) Kabupaten Musi Rawas (Mura), telah menyelesaikan target audit kasus stunting sebanyak 2 kali di 10 desa di 10 kecamatan di Kabupaten Mura.

Saat berlangsungnya kegiatan diseminasi hasil audit kasus stunting di Kabupaten Mura

Kegiatan dibuka langsung Kepala DPP-KB Mura, Supardiyono tersebut dipusatkan di Hotel Cozy di Kota Lubuklinggau dihadiri OPD dan Camat se-Kabupaten Mura, Senin (28/11/2022).

Kepala DPP-KB Mura, Supardiyono menyampaikan, target audit kasus stunting tahun ini ada 10 desa dan Alhamdulillah target itu terlaksana dan telah di seminasikan.

Baca Juga :  Siapkan Generasi Emas 2045, Hj Suwarti Lakukan Pertemuan Desiminasi Hasil Audit Kasus Stunting Tahun 2023

Ditambahkan Supardiyono, audit kasus stunting ini dilakukan dengan pendekatan desa non lokus pada AKS#1 di 4 Desa dan AKS#2 di 6 desa lokus, dengan tujuan untuk mengetahui peran faktor risiko di dua pendekatan itu.

Menurutnya, ada beberapa faktor dominan yang teridentifikasi dalam AKS, perlu dituang dalam dokumen RKPD sebagai komitmen pemerintah untuk menuntaskan program RAN PASTI.

Kondisi epidemiologi lanjut dia, teridentifikasi faktor risiko bagi calon pengantin berisiko seperti terdapat 2 faktor, ibu hamil berisiko terdapat 12 varian, ibu nifas ada 9 varian dan balita terdapat 5 faktor risiko dominan sebagai pemicu risiko dan stunting.

Baca Juga :  Dengan Sinergisitas, Optimis Stunting di Musi Rawas Turun

“Variabel risiko tersebut diperoleh menggunakan test binomial, karena kelemahan metode ini, sampelnya sedikit kurang dari 25 orang dan variannya hanya satu katagori saja”, ungkapnya

Berdasarkan masukan dan diskusi yang berkembang, bahwa metode untuk mendeteksi stunting secara komunitas, apabila tinggi badan kurang dari 3 SD dari usia normal dan terdapat gangguan perkembangan selama 3 bulan. Maka perlu dirujuk ke dokter spesialis anak untuk ditetapkan diagnosa kerjanya.

Untuk diketahui, hadir dalam diseminasi hasil audit kasus stunting tersebut, para pejabat di lingkungan Pemkab Mura, para Camat, Korlab KB, Satgas Stunting dan juga jajaran DPP-Kab Kabupaten Mura. (SH-04)

 

Share :

Baca Juga

Musi Rawas

Pererat Silaturahmi Hj Suwarti Safari Ramadhan ke Suka Maju

Musi Rawas

H2G-Mulya Daftar ke KPU Musi Rawas

Musi Rawas

Oknum Guru Honorer di Muara Lakitan Jualan Sabu

Kesehatan

Sambut HUT Bhayangkara ke 76, Polres Musi Rawas Laksanakan Donor Darah

Covid-19

Masuk Polres Musi Rawas Wajib Scan Barcode Peduli Lindungi

Musi Rawas

Operasi Patuh Musi 2020 Di laksanakan Selama Dua Minggu

Musi Rawas

Tinjau 5 Puskesmas, Bupati Musi Rawas Pastikan Kesiapan Antisipasi Covid-19

Musi Rawas

Audiensi, SKK Migas Sumbagsel dan PWI Musi Rawas Terus Bersinergi