MUSI RAWAS, SH – Persatuan Wartawan Indonesia ( PWI) Kabupaten Musi Rawas mengutus Empat atlitnya untuk mengikuti pertandingan dua cabang olahraga di Pekan Olahraga Wartawan Daerah (Porwada) PWI tingkat Provinsi Sumsel di Kabupaten Banyuasin.
Pertandingan dua cabor bulu tangkis dan tenis meja Porwada PWI Sumsel dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT PWI ke 75 tahun 2021 ini berlangsung di GOR Kabupaten Banyuasin dari 22-24 Juni 2021.
Empat atlit utusan PWI Musi Rawas mengikuti Porwada PWI tingkat Sumsel ini, yakni Panca Riatno berpasangan dengan Budi di cabor bulu tangkis didampingi Oficial Firmansyah.
Sementara Jhuan Silitonga berpasangan dengan Endang akan berlaga pada cabor tenis meja didampingi oficial Andi Salahuddin.
Ketua PWI Musi Rawas Jhuan Silitonga, Rabu (23/6) di lokasi Porwada PWI Sumsel GOR Banyuasin mengatakan, Empat atlit yang mengikuti dua cabor Porwada ini merupakan andalan PWI Kabupaten Musi Rawas.
Dirinya menargetkan atlit PWI Musi Rawas yang diutus ini tembus Tiga besar pada Porwada tingkat PWI Sumatera Selatan tahun 2021.
“Selain turut berpartisipasi pada peringatan HPN dan HUT PWI tahun 2021 tingkat Sumsel ini, kami optimis atlit yang diutus PWI Musi Rawas khususnya pada pertandingan Cabor bulu tangkis masuk Tiga besar,” harapnya.
Editor: J. Silitonga