Home / Musi Rawas / PWI / Sumsel

Kamis, 26 November 2020 - 01:35 WIB

PWI Mura Bertekad Membawa Pers Musi Rawas Semakin ‘Terdepan’

MUSI RAWAS, SH – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Musi Rawas bertekad akan membawa pers Musi Rawas semakin Terdepan yakni Terampil, Cerdas, Dedikasi, Beretika, Profesional dan Bermanfaat.

Hal ini disampaikan Ketua PWI Musi Rawas Jhuan P H Silitonga saat menyampaikan sambutan perdananya di acara pelantikan dan pengukuhan pengurus PWI Musi Rawas masa bakti 2020-2023, Kamis (26/11/2020) di Auditorium Pemkab Musi Rawas.

“Menuju Pers Musi Rawas semakin TERDEPAN yang menjadi visi PWI Musi Rawas di tiga tahun kedepan,” kata Jhuan.

Penyematan Pin Logo PWI oleh Pjs Bupati Musi Rawas H Ahmad Rizali kepada Ketua PWI Mura Jhuan Silitonga

Dikatakannya, seiring perubahan dunia yang memasuki era digitalisasi, peran pers harus dapat lebih dikedepankan lagi, dalam menyampaikan informasi yang lebih konkrit, aktual, dan edukatif.

Pers di Musi Rawas, telah mengalami banyak kemajuan dan perubahan, hal itu terlihat dari semakin banyaknya jumlah wartawan, dan media pers di Bumi ‘Lan Serasan Sekentenan’ ini.

“Semakin banyak wartawan, semakin banyak media, maka informasi yang di sampaikan ke pembaca juga akan semakin banyak dan variatif,” kata Jhuan.

Namun, ia menekankan, bukan hanya kuantitas banyaknya wartawan yang diutamakan, tetapi bagaimana kualitas wartawan tersebut juga harus ditingkatkan.

Selain kualitas, juga dituntut sikap dan etika dalam setiap individu wartawan yang bertugas di Musi Rawas, sehingga itu juga akan menjadi wajahnya Pers Musi Rawas yang lebih baik.

Serah terima jabatan dari Ketua PWI Mura periode 2017-2020, Noiyansyah kepada Ketua PWI Mura periode 2020-2023 Jhuan Silitonga

“Maka, kami PWI Mura telah bersepakat selama tiga tahun periode ini, akan mengemban dan menuntaskan apa yang menjadi Visi PWI Musi Rawas Periode 2020-2023. Yakni, Menuju Pers Musi Rawas Semakin Terdepan (Terampil, Cerdas, Dedikasi, Beretika, Profesional dan Bermanfaat)

Untuk mewujudkan visi tersebut, juga telah tersusun lima misi yang menjadi program kerja PWI Mura. Ada dua sisi tujuan yang menjadi prioritas dari program kerja tersebut, yakni pertama tujuan ke dalam, yang berorientasi kepada peningkatkan kapasitas, kualitas dan kompetensi Pers Musi Rawas semakin Terdepan.

Kemudian kedua, tujuan keluar, fokus kepada peran serta organisasi dalam meningkatkan sinergitas dan komunikasi untuk secara bersama mengambil peran dalam mencerdaskan masyarakat dan mengeksplor potensi daerah serta program kerja pemerintah daerah sehingga Kabupaten Musi Rawas, akan semakin membahana keseluruh persada nusantara.

“Untuk mewujudkan ini semua, kita harus dapat menyatukan komitmen, menyatukan gagasan, menyatukan tekad dan soliditas sehingga apa yang menjadi tujuan bersama dalam membangun masyarakat pers dan kepentingan umum dapat terwujud,” kata Jhuan yang juga sebagai Pimpinan Redaksi media online Sumatera Headline.

Pelantikan Pengurus PWI Kabupaten Musi Rawas berjalan sukses dan tetap mematuhi protokol kesehatan, semua yang hadir menggunakan masker dan menjaga jarak juga saat masuk ke ruangan harus di lakukan cek suhu badan.

“Memang yang hadir di dalam ruangan ini tidak memenuhi kursi yang tersedia hal ini sengaja dilakukan mengingat keadaan yang saat ini dalam situasi Pandemi Covid-19,” jelas ketua panitia kegiatan, Andi Salahudin.

Baca Juga :  Dewan Pers akan Verifikasi Faktual SMSI Sumsel

Acara pelantikan dihadiri langsung, Ketua PWI Sumsel H Firdaus Komar, juga disaksikan Pjs Bupati Mura H Ahmad Rizali serta unsur Forkopimda Mura.

Pengurus PWI Mura periode 2020-2023 yang dilantik dan dikukuhkan

Setelah melantik kepengurusan PWI Mura, Firdaus Komar dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada PWI Mura Periode 2020 – 2023 yang terpilih untuk dapat menjaga marwah organisasi dan membawa organisasi ini semakin bermanfaat dan memberikan manfaat kepada masyarakat dan daerah.

Dikatakan Firko panggilan akrab Ketua PWI Sumsel ini, jika pelantikan ini merupakan awal dari perjalanan, wajib punya rasa tanggung jawab dengan visi dan misi yang diemban agar tetap berkontribusi dan berintegitras.

“Dengan pers yang profesional, akan menciptakan pers yang sehat dan menghasilkan produk yang sehat pula, sehingga berimbas dengan sejahteranya wartawan tersebut. Namun untuk mewujudkannya, harus tetap merujuk pada Undang-Undang (UU) pers nomor 40 tahun 1999 dengan tugas utama sosial kontrol,” ucapnya.

Dikesempatan yang sama, Pjs. Bupati Musi Rawas juga mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus PWI Mura yang baru, ia juga mengatakan bahwa pers merupakan pilar ke 4 Demokrasi.

Ahmad Rizali berharap pengurus PWI mampu untuk membimbing, membina dan mengarahkan anggotanya, agar selalu meberikan sajian informasi yang benar dan aktual dilandasi oleh nilai-nilai profesional dan rasa tanggung jawab kepada masyarakat.

Naskah: Feri

Editor: J. Silitonga

Share :

Baca Juga

Musi Rawas

Dua Personil Polres Musi Rawas Diberhentikan Dengan Tidak Hormat

Hukum

Satu Orang Personil Polres Mura di Berhentikan dan Satu Personil Lainnya Terima Penghargaan

Nusantara

BRI, KAI dan PT PNM Dukung Uji Kompetensi Wartawan PWI – BUMN di Yogyakarta

Musi Rawas

Partai Demokrat Tetapkan Dukungan ke H2G di Pilkada Musi Rawas

Palembang

Industri Hulu Migas Tegaskan Komitmennya Menjaga Keberlanjutan Lingkungan

Kriminal

Satresnarkoba Polres Musi Rawas Amankan IRT Pengedar Sabu

Musi Rawas

Tim Polda Sumsel Lakukan Pengecekan Senpi serta Amunisi Personil Polres Musi Rawas

Hukum

Terjaring Razia Bawa Sajam, Warga TPK Masuk Bui