BREBES – Ini wajah-wajah polos anak-anak Desa Cikuya, Kecamatan Banjarharjo yang menjadi generasi penerus di tempat mereka dilahirkan. Mereka juga menjadi saksi mata tentang gagahnya Satgas TMMD Reguler ke 99 Kodim 0713 Brebes yang bertugas membangun berbagai fasilitas umum di desanya.
Apa yang telah dilakukan oleh Satgas TMMD Reguler ke Brebes – 100 dapat mereka nikmati saat ini. Dulunya tidak pernah mengayuh pedal sepeda di jalan itu. ”Kini berkat kinerja TNI dan warga yang mengerjakan jalan sehingga mereka dapat mengayuh sepeda gunungnya di jalan yang sudah beraspal tersebut. Jalan TMMD dibangun, kini bersepeda langsung Wusssssssh,” ungkap Andika, salah satu anak Desa Cikuya yang tengah menikmati sepeda di Jalan TMMD. (pendim Brebes)