BREBES – Hingga saat ini rumah-rumah warga di Desa Cikuya yang akan direhab pada program TMMD Reguler ke -100 Kodim Brebes terus dimatangkan, sekaligus dilakukan sosialisasi kepada para warga yang akan menerima program rehab Rumah Tidak Layak Huni tersebut.
Setelah dari Pemerintahan Desa Cikuya menentukan rumah yang akan menjadi sasaran perehapan, Babinsa setempat melakukan pengecekan dan sosialisasi. Dan untuk finalisasi Danramil 14/Banjarharjo, Kapten Inf. Hartoyo dan Bati Komsos Kodim 0713/Brebes, kembali meninjau satu persatu rumah yang menjadi sasaran. ”Posisi dan kondisi rumah warga yang akan direhab melalui TMMD akan dipetakan, dan nantinya setelah dikerjakan pelaporan perkembangannya juga terus dipantau,” beber Danramil Brebes, Kapten Inf. Hartoyo. (pendim Brebes)