BREBES – Menyusul lapangan Desa Cikuya, Kecamatan Banjarharjo, Brebes akan dijadikan untuk menggelar upacara pembukaan TMMD Reguler ke -100 Kodim 0713/Brebes, penataan terhadap lapangan itu terus dilakukan oleh TNI, anggota Koramil 14/Banjarharjo. Sejumlah warga Cikuya juga ikut serta dalam penataaan serta pembersihan tersebut.
Menurut Kades Cikuya, Sekod cukup beruntung desanya mempunyai lapangan yang cukup representataif, sehingga untuk menggelar upacara pembukaan TMMD Reguler Kodim Brebes harus pusing mencari lokasi.
”Cukup beruntung, lapangan desa kami mempuni untuk menggelar upacara pembukaan TMMD, Disamping posisinya strategis, kondisinya bersih, juga bisa menampung massa dalam jumlah besar. ”Tidak ada persoalan, karena lapangan desa kami mumpuni untuk digunakan untuk upacara TMMD,” beber Kades Sekod. (pendim Brebes)